Kami tidak sia-sia memperjuangkan agar Kecamatan Petungkriyono Kabupaten Pekalongan untuk mendapat bantuan PUSAT LAYANAN INTERNET KECAMATAN KEMKOMINFO.Di Kecamatan Petungkriyono Kabupaten Pekalongan yang berjarak lebih kurang 40Km merupakan kecamatan yang belum terjangkau jaringan broadband internet.
Perjalanan yang kami lalui menuju ke Kecamatan Petungkriyono menghadapai berbagai tantangan.Jalan yang berkelok-kelok, tanjakan yang curam, jalan ada yang rusak berat dan melalui hutan lindung yang masih alami.Dari Kecamatan Doro Kabupaten Pekalongan menuju ke Kecamatan Petungkriyono Kabupaten Pekalongan di kiri kanan jalan yang kami lalui berupa hutan perkebunan dan kemudian hutan lindung alami.Selama perjalanan kami sering menjumpai air terjun, bekas longsoran dan pohon-pohon besar yang mungkin berumur ratusan tahun.
Setelah melalui tahap-tahapan dari pengiriman komputer, alat-alat jaringan, instalasi LINUX UBUNTU 10.10, instalasi listrik, penataan ruangan PLIK dan pembangunan tower WIFI 5.4Ghz di Kecamatan Petungkriyono Kabupaten Pekalongan pada Jam 19:00 WIB Hari Minggu tanggal 19 Februari 2012 PLIK/Warnet Kecamatan Petungkriyono Kabupaten Pekalongan sudah terkonek Akses Internet Broadband.
Semoga PLIK di Kecamatan Petungkriyono dapat bermanfaat bagi masyarakat disana.
0 comments:
Post a Comment